Google
 

16 Agustus 2008

Re: [Dokter Umum] hb saya 5gr / dl..bahaya kah..?

maria anda wrote:
>
>
> Dok..saya baru aj cek hb. Dan hasilnya 5 gr/dl. perawat kliniknya
> kaget begitu liat hasilnya. Bahaya kah..? Sebenernya suru cek up lagi
> k'RS yg lebih lengkap, kata nya takut ad pnyakit yg ga t'deteksi.
> Tapi..saya ga ad dana. Bahaya ga si dok..? Penyakit ap aj yg mungkin
> terjadi dg kadar hb rendah..? Waktu alm. presiden soeharto dirawat, hb
> beliau hari pertama masuk RS 6gr/dl..Lah saya 5.. >.< Tapi, saya msh
> bs beraktifitas loh dok..ya cuma kliengan, lemes, cepet capek,
> ngantuk..kunang - kunang, dan gejala anemia lainnya. Saya baca - baca,
> spirulina bagus untuk ningkatin kadar hb..ap ya dok nama
> produknya..?mahalkah..?dmn saya bisa dapet obat itu..? Kira - kira ad
> cara untuk naekin hb saya tanpa hrs berobat k'dokter..?makanan, buah,
> minuman ap gitu yg harus saya tingkatin konsumsinya.makasi dok..mohon
> bantuannya.GOD Blessed..amin.
>

Dear Maria,

Kalau setelah dicek Hb anda 5 gr/dL, tentu harus dicari dulu penyakit
apa yg mendasari penurunan Hb ini. Tidak menutup kemungkinan pula ada
error di hasil labnya. Tapi dengan Hb 5 ini biasanya sudah dapat
terdeteksi dari kulit yg pucat, konjungtiva pucat, atau telapak tangan
pucat juga. Penyakit yang mendasari macam2, dari yang akut sampai
kronik. Yang bahaya tentunya yg akut/berlangsung mendadak. Tidak bisa
tidak harus dikonsultasikan ke dokter anda.

Tentang penyakit tadi, yang menyebabkan bisa banyak, tapi secara
general, kemungkinan penyebabnya dibagi menjadi CINTA (congenital,
Infection, Neoplasma, Trauma, Another). bisa disingkirkan 1 demi 1
melalui pemeriksaan fisik yg teliti dan lab/radiologis.

Cheers


------------------------------------

[ Forum Kesehatan : http://www.medisiana.com ]Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/dokter_umum/

<*> Your email settings:
Individual Email | Traditional

<*> To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/dokter_umum/join
(Yahoo! ID required)

<*> To change settings via email:
mailto:dokter_umum-digest@yahoogroups.com
mailto:dokter_umum-fullfeatured@yahoogroups.com

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
dokter_umum-unsubscribe@yahoogroups.com

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/

Tidak ada komentar: