Dear EDo,
sekedar sharing pengalaman saja,
saya didiagnosa oleh dokter mengidap Fatty Lever setelah cek darah (GOT, GPT dan GGT) dan USG lever.
setelah konsultasi dengan Dokter Spesialis Penyakit Dalam, beliau bilang hal ini terjadi akibat pola makan kita selama beberapa tahun sebelumnya berlemak tinggi dan kurang olah raga sehingga terjadi penumpukan lemak dihati dan hati mengalami pembesaran ukuran. saya umur 29 thn, tinggi 165 cm dan berat 70 kg.
untuk jangka pendek tidak akan merasakan apa-apa, tapi dalam jangka panjang 20 - 30 thn lg akan mengalami sirosis hati dikarenakan fungsi hati yang berat (GOT dan GPT diatas normal terus) selama bertahun-tahun, kata dokter.
Saya sekarang diberi obat oral Urdafalk (resep dokter) dan beberapa lainya dan setelah minum selama satu bulan sudah mulai turun ketika cek darah terakhir dan ketika di USG permukaan hati yang tertutup lemak sudah mulai hilang. Dokter juga menyarankan jangan makan makanan yang berlemak dan juga olah raga ringan seperti jalan pagi dan berenang untuk membakar lemak yg menumpuk di hati.
OK, sekian terimakasih.
semoga dapat membantu..
WB
--- On Wed, 10/22/08, Irma Handayani <irma@ukabima.or.id> wrote:
From: Irma Handayani <irma@ukabima.or.id>
Subject: Re: [Dokter Umum] Help! Fatty Liver
To: dokter_umum@yahoogroups.com
Date: Wednesday, October 22, 2008, 11:48 PM
selamat siang Edward,
dampak langsungnya adalah penurunan produktivitas kerja pasien.
Hal penting yang bisa kita lakukan:
▪ Konsumsi makanan gizi seimbang.
▪ Perbanyak asupan serat
▪ Jaga kebersihan diri dan makanan untuk mencegah infeksi virus
hepatitis A.
▪ Lakukan vaksinasi hepatitis B, juga hepatitis C bagi yang berisiko.
▪ Batasi asupan makanan berlemak dan gorengan untuk mencegah fatty
liver.
▪ Kurangi konsumsi makanan yang diasinkan dan diasap.
▪ Hindari konsumsi alkohol.
▪ Turunkan berat badan jika kegemukan.
▪ Hati-hati mengonsumsi obat-obatan, termasuk obat herbal.
▪ Hindari polutan seperti uap tiner cat, asap penyemprot serangga, dll.
▪ Berolahraga teratur, 3-4 kali seminggu.
▪ Cukup istirahat dan kendalikan stres.
share aja, pernah ada penderita Fatty Liver sudah tahap stadium 3
(istirahat total) yang mencoba pengobatan secara tradisional dengan
pengawasan dokternya, dan disaat bersamaan melakukan pengobatan cara
tradisional dengan ramuan Hati Celeng/Babi hutan daun kucai dimasukkan
ke buah kelapa dg airnya terus bakar, kemudian diminum atau d makan.
Ternyata Clear dalam waktu singkat. kemudian setelah dilakukan
pemeriksaan secara medis, bakteri dari hati celeng tersebut memakan
bakteri di Liver si pasien.
mungkin anda dapat konsultasikan dengan dokter internist anda.
sekian dari saya and semoga bermanfaat yaa,,..
cheers,
irma
On Wed, 2008-10-22 at 18:08 +0700, Edward Emmanuel Kartijoso wrote:
>
> Kepada YTH: Para Dokter dan Rekan,
>
> Salam kenal,
>
> Barangkali ada yang bisa bantu saya,
>
> Saya di diagnose oleh salah satu dokter internis dijakarta mempunyai
> FATTY
> LIVER,
>
> Kira kira apa dampak langsung dan tidak langsungnya terhadap waktu
> jangka
> pendek dan jangka panjang.
>
> Apa yang harus saya jaga baik dari segi tingkah laku atau makanan.
>
> O ya saya laki laki 29 th, tinggi 176cm dan bb 98kg
>
> Atas bantuan, perhatian saudara saya ucapkan terima kasih.
>
> Salam kenal,
>
> Edo
>
> [Non-text portions of this message have been removed]
>
>
>
>
>
[Non-text portions of this message have been removed]
------------------------------------
[ Forum Kesehatan : http://www.medisiana.com ]Yahoo! Groups Links
<*> To visit your group on the web, go to:
http://groups.yahoo.com/group/dokter_umum/
<*> Your email settings:
Individual Email | Traditional
<*> To change settings online go to:
http://groups.yahoo.com/group/dokter_umum/join
(Yahoo! ID required)
<*> To change settings via email:
mailto:dokter_umum-digest@yahoogroups.com
mailto:dokter_umum-fullfeatured@yahoogroups.com
<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
dokter_umum-unsubscribe@yahoogroups.com
<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
http://docs.yahoo.com/info/terms/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar