Kemungkinan yang anda alami disebut sebagai Mucocele, diakibatkan oleh pecahnya saluran kelenjar
liur dan keluarnya mucin ke jaringan lunak di sekitarnya. Mucocele
bukan kista. Paling sering
terjadi pada bibir bawah.
Umumnya disebabkan
oleh trauma lokal, misalnya bibir yang sering tergigit pada saat sedang
makan. Atau dapat juga disebabkan karena adanya penyumbatan pada duktus
(saluran) kelenjar liur minor.
Mucocele dapat hilang timbul, yang kadang-kadang pecah sehingga cairannya keluar. Biasanya mucocele tidak disertai rasa sakit.
Perawatan
Mucocele adalah lesi
yang tidak berumur panjang, bervariasi dari beberapa hari hingga
beberapa minggu, dan dapat hilang dengan sendirinya. Namun banyak juga
lesi yang sifatnya kronik dan membutuhkan pembedahan eksisi. Pada saat
dieksisi, dokter gigi sebaiknya mengangkat semua kelenjar liur minor
yang berdekatan, dan dilakukan pemeriksaan mikroskopis untuk menegaskan
diagnosa dan menentukan apakah ada kemungkinan tumor kelenjar liur.
Selain dengan pembedahan, mucocele juga dapat diangkat dengan laser.
Semoga dapat membantu anda.
--- On Thu, 1/21/10, kosadaz <kosadaz@yahoo.
From: kosadaz <kosadaz@yahoo.
Subject: [Dokter Umum] Benjolan kecil seperti jerawat di bibir berisi cairan bening kental
To: dokter_umum@
Date: Thursday, January 21, 2010, 6:48 PM
Hi rekan2,
Butuh bantuan nih...
Bibir saya ada benjolan kecil seperti jerawat di bibir dalam
Tidak sakit tapi menganggu
jadi saya pernah menusuk permukaan kulitnya pake jarum dan keluar cairan kental bening lengket seperti ingus (getah bening tidak berbau)
kira2 ini masalahnya apa ya?
apakah saya perlu ke dokter
saya sudah mencoba mengeluarkan getah bening itu sebanyak 4 kali tapi 1-2 hari kemudian benjolan itu muncul kembali dengan isi cairan yang baru
tolong pencerahannya
apakah berbahaya dan harus operasi?
Terima kasih
[Non-text portions of this message have been removed]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar