Google
 

31 Agustus 2010

Re: [Dokter Umum] Tanya seputar jari kaki

 

Dear Fika,

 Maaf Fika, mohon data : usia, nyeri sudah berapa lama?
Nyeri tepatnya di pangkal jempol atau di bagian bawah jempol atau terasa di
persendian jempol?

Nyeri pada saat menapak atau tidak menapakpun nyeri?
Sebelum timbul nyeri apa ada luka atau trauma di jempol tsb?
Di jari kaki lainnya pada kaki yang sama apa ada keluhan yang sama?

Apa ada penyakit diabetes mellitus / kencing manis?

terima kasih.

salam,
 Melyanti
0818 0868 1974

________________________________
From: -FiKa- <c3pido@yahoo.com>
To: dokter_umum@yahoogroups.com
Sent: Tue, August 31, 2010 11:20:50 AM
Subject: [Dokter Umum] Tanya seputar jari kaki

 
Perkenalkan nama saya Fika. Dok, saya mau tanya. Saya sudah lama mengalami nyeri
di bagian jempol kaki kanan saya. Hal ini sudah lama saya alami. Mau pakai
sepatu / sandal baik baru atau tidak, rasa nyeri itu ada. Bahkan dalam keadaan
tidak berjalan pun kadang nyerinya suka terasa (namun tidak se nyeri saat
berjalan). Rasa nyeri yg lama kelamaan sakit ini memang terkadang hilang sesaat
namum herannya sampai saat ini masih terasa. Sudah sekitar 1thn-an saya
mengalami ini dan lama menjadi sakit. Secara fisik tidak ada tanda-tanda aneh.

Yang ingin saya tanyakan, rasa nyeri ini termasuk gejala apa ya? dan bagaimana
cara menghilangkan rasa sakitnya?
Trima kasih sebelumnya.

[Non-text portions of this message have been removed]

__._,_.___
Recent Activity:
[ Forum Kesehatan : http://www.medisiana.web.id ]
.

__,_._,___

Tidak ada komentar: