Halo Mas Agus. Memang banyak jurnal penelitian sekarang yang sudah mengarah kepada penelitian produk herbal. Namun banyak yang masih perlu disempurnakan. Saya juga pernah menelusuri jurnal penelitian yang meneliti kunyit untuk berbagai penyakit. Sangat banyak sumber ilmiah yang tersedia. Namun sayangnya ada masalah dengan sang kunyit sendiri. Ekstrak kunyit harus dikonsumsi dalam jumlah yang sangat besar untuk menimbulkan khasiatnya. Ini yang sampai sekarang masih terus diuji coba dan disempurnakan. Jikalau sudah sempurna, maka tentunya bisa diproduksi dan dipakai secara missal J
Kalau berdasarkan kesaksian sih sangat tidak objektif Mas. Bisa ditambah bumbu pengheboh, manipulasi stadium penyakit, dan sebagainya. Patokan baku adalah jurnal penelitian, dan yang paling bagus adalah dari hasil meta-analisis J
Best regards,
Astrawinata G
From: dokter_umum@yahoogroups.com [mailto:dokter_umum@yahoogroups.com] On Behalf Of Agus heru Soebroto
Sent: Monday, August 09, 2010 3:18 AM
To: dokter_umum@yahoogroups.com
Subject: RE: [Dokter Umum] Tentang Herbal dll.
Maaf, apa boleh berkomentar?
bagaimana dengan produk yang mengantongi GMP, kesaksian kesembuhan, ijin BPOM, dan banyak jurnal penelitian kedokteran dari seluruh dunia? apakah tetap tidak dihiraukan karena produknya berasal dari alam?
thanks.
Agus
--- Pada Sab, 7/8/10, Astrawinata G <astra.wg@gmail.com <mailto:astra.wg%40gmail.com> > menulis:
Dari: Astrawinata G <astra.wg@gmail.com <mailto:astra.wg%40gmail.com> >
Judul: RE: [Dokter Umum] Tentang Herbal dll.
Kepada: dokter_umum@yahoogroups.com <mailto:dokter_umum%40yahoogroups.com>
Tanggal: Sabtu, 7 Agustus, 2010, 4:04 PM
Selamat malam Mas J saya coba bantu jawab ya:
1. Karena kebanyakan tidak memiliki data penelitian yang mendukung,
Mas. Banyak produk herbal yang menggembar-gemborkan bisa menyembuhkan banyak
penyakit, termasuk kanker dan AIDS. Namun sayangnya semua hanya mengandalkan
testimony, yang tentunya kita tidak tahu benar atau tidaknya. Dunia
kedokteran menganut system "Evidence Based". Jadi semua harus diteliti dulu
dan ditemukan bahwa memang ada manfaat yang signifikan, baru diakui dan
dipakai. Banyak obat2an herbal yang setelh melalui penelitian dan uji coba
yang memadai, akhirnya diekstrak dan dipasarkan sebagai obat medis berbentuk
tablet, pil, dll.
2. Mengenai hak paten ini, saya kurang mengetahui jelas Mas L mohon
bantuan rekan sejawat untuk membantu menjawab.
3. Yang mendapat izin POM tentunya adalah yang telah diakui dan aman
untuk dikonsumsi dalam jumlah dan takaran yang tepat. Kalau yang tidak
ditujukan untuk makanan dan/atau berbahaya, tidak akan "direstui" POM J
4. Human clinical trial itu sederhananya adalah percobaan memberikan
sesuatu (obat, radiasi, tindakan bedah, dll) untuk dipastikan keamanan dan
hasilnya J
Best regards,
Astrawinata G
From: dokter_umum@yahoogroups.com <mailto:dokter_umum%40yahoogroups.com> [mailto:dokter_umum@yahoogroups.com <mailto:dokter_umum%40yahoogroups.com> ] On
Behalf Of Mus Wae
Sent: Saturday, August 07, 2010 5:35 PM
To: dokter_umum@yahoogroups.com <mailto:dokter_umum%40yahoogroups.com>
Subject: [Dokter Umum] Tentang Herbal dll.
Selamat Sore Dok!
Mau Tanya, Dokter!
1. Mengapa produk-produk herbal cenderung tidak diakui oleh dunia
kedokteran?
2. Apa yang dimaksud dengan Hak Paten Efek Terapeutik?
3. Mengapa produk-produk yang ada baha-bahan berbahayanya seperti MSG,
pewarna,
pengembang, pengawet makanan bisa dapat izin POM.
4. Apa yang dimaksud dengan Human Clinical Trail?
Terimakasih, Dokter
Mustari
[Non-text portions of this message have been removed]
No virus found in this incoming message.
Checked by AVG - www.avg.com
Version: 9.0.851 / Virus Database: 271.1.1/3055 - Release Date: 08/07/10
01:35:00
[Non-text portions of this message have been removed]
[Non-text portions of this message have been removed]
No virus found in this incoming message.
Checked by AVG - www.avg.com
Version: 9.0.851 / Virus Database: 271.1.1/3058 - Release Date: 08/08/10 13:35:00
[Non-text portions of this message have been removed]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar