Halo Mbak, tekanan darah bisa saja berbeda2 nilainya tergantung kapan
mengukurnya, apa yang kita lakukan sesaat sebelum pengukuran, apa yang kita
makan dan minum sebelum pengukuran, siapa yang mengukur, ketepatan alat dan
ketelitan pengukur.
Tekanan darah bukan seperti tinggi badan yang selalu stabil, tapi berubah2
sesuai faktor yang saya sebutkan diatas.
Untuk membuat lebih akurat, sebaiknya tekanan darah diukur pada 3 waktu yang
berbeda di hari yang berbeda. Sebelum pengukuran, jangan melakukan aktivitas
fisik yang sampai membuat nafas terengah-engah, jangan mengkonsumsi bahan
makanan dan minuman yang mengandung alkohol, kafein, atau obat-obatan
lainnya.
Jika setelah mengendalikan faktor diatas tapi tetap tinggi, baru boleh kita
kategorikan hipertensi dalam kehamilan, atau kondisi yang lebih berat
seperti preeklamsia.
Semoga tidak ada masalah pada Mbak dan kehamilannya, silahkan melakukan
pengukuran kembali ^^
Best Regards,
Astrawinata G
From: dokter_umum@yahoogroups.com [mailto:dokter_umum@yahoogroups.com] On
Behalf Of resti ariantari
Sent: 07 Februari 2012 15:44
To: dokter_umum@yahoogroups.com
Subject: [Dokter Umum] tanya tentang tekanan darah (TD)
dear all..
selamat sore dok..
saya ingin bertanya..
apakah tekanan darah wanita hamil sering kali berubah? klo ya apa
penyebabnya?
saat ini saya sedang hamil usia 23 minggu..saat usia kehamilan saya 20
minggu tekanan darah saya sempat tinggi 150/110 dan saya diminta untuk
bedrest oleh dokter kandungan saya dan diberi obat untuk menurunkan tekanan
darah saya serta vitamin yg rutin diberi setiap bulannya..selama 2 hari
sekali saya selalu mengontrol tekanan darah saya hasil.nya selalu
berubah-ubah setiap harinya antara 110/70-120/90..alhamdulillah normal..dan
kemarin saya tensi lg ternyata turun 100/70..apa yang harus saya lakukan?
mohon penjelasannya..
trims
-resti-
[Non-text portions of this message have been removed]
[Non-text portions of this message have been removed]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar