Dear Dokter,
Saya ingin bertanya terkait dengan sakit yang terasa seperti di tusuk-tusuk jarum/pisau di bagian paha atas belakang sebelah kiri. Awalnya sakit ini hanya sekali-kali saja dan tidak sering tapi setelah saya bermain bowling (sebelumnya lama tidak bermain bowling) dan kemudian tiduran dalam posisi yang miring, tiba-tiba muncul sakit tersebut.
Pagi nya saya bawa ke dokter di klinik kampus dan saya diberi obat :
1. Vitbion Forte tabletyg mengandung:
Thiamine HCI .............................. 100 mg
Pyridoxine HCI ............................ 200 mg
Cyanocobalamin .......................... 200 µg
2. Obat oles Voltaren emulgel cream yg Diclofenac Dethylamnie gel
Mohon perkenannya Dokter untuk memberikan tanggapan :
1. Benar kah saya terkena cidera atau yang di kenal syaraf terjepit?
2. Pengobatan apakah yang terbaik dilakukan untuk mengurangi sakit yang tiba-tiba muncul?
atas saran dan masukannya saya ucapkan teriima kasih.
Wassalam
Feri Adriyanto
Posted by: Feri Adriyanto <adriyanto_feri@yahoo.com>
Reply via web post | • | Reply to sender | • | Reply to group | • | Start a New Topic | • | Messages in this topic (1) |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar