Dear Pak Asy'ari,
Pak, coba di cari dulu apa faktor pencetus timbulnya asma pada anak bapak.
Biasanya : udara dingin, debu rumah, asap, makanan tertentu, sakit flu/batuk,
kelelahan fisik, dll.
Lalu hindari faktor pencetus tsb.
Misal, jika faktor pencetus debu rumah, maka usahakan :
- jangan memakai karpet di dalam rumah. cukup lantai biasa yang di pel bersih 2x
sehari.
- memakai kasur busa, jangan kapuk.
- mengganti seprei dan sarung bantal guling 1 x seminggu.
- jangan menyimpan benda benda di dlm kamar, misal boneka, baju baju tergantung,
dll.
- bersihkan rumah 2-3x seminggu pada saat si anak tidak berada di dalam rumah.
- bersihkan ac sebulan sekali dan kipas angin dua minggu sekali.
- bersihkan mainan si anak 1x seminggu.
- hindari memelihara kucing/anjing.
Lalu utk penanganan pada saat asma timbul bisa bawa ke dokter atau jika perlu di
nebulizer.
Konsultasi juga dengan dokter apa perlu memakai obat inhaler?
Jika saat anak sehat, ajaklah berenang, dengan melatih otot otot dadanya agar
kuat, maka pada saat sesak, bisa muat menarik nafas dalam.
Coba tolong infokan apa saja pencetusnya.
salam,
Melyanti
0818 0868 1974
________________________________
From: Asy'ari <asyariledokkulon@yahoo.co.id>
To: dokter_umum@yahoogroups.com
Sent: Thu, December 16, 2010 8:26:55 AM
Subject: [Dokter Umum]
Dok mau tanya,
Anak saya perempuan 8 th asmanyasering kumat, gimana cara ngatasinya dok?
[Non-text portions of this message have been removed]
[Non-text portions of this message have been removed]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar